Honda Resmi Luncurkan Motor Baru Seharga 11 Jutaan, Intip Speknya Yuk!

Honda secara resmi mengumumkan peluncuran motor bebek terbaru yang diberi nama Honda Wave 110 Alpha untuk masyarakat Vietnam. Kendaraan ini serupa dengan Honda Supra X yang rilis di Indonesia, hanya saja ada sedikit perbedaan pada kerampingan bagian sayap.

Honda Wave 110 Alpha sengaja dihadirkan untuk konsumen entry level atau pemula. Sehingga motor ini lebih difungsikan kepada aktivitas sehari-hari dan diperuntukkan kalangan menengah ke bawah atau pemula.

Bentuknya memang terlihat cukup sederhana. Seperti motor bebek umumnya, jagoan baru Honda ini dirancang dengan wajah bermoncong dan di bagian kepala terdapat lampu utama yang berjenis halogen. Peleknya berjari-jari, kemudian sistem pengereman non cakram, dan panel instrument analog.

Namun, walau dibuat seadanya, kebandelan motor Honda tidak bisa diragukan lagi. Apalagi motor ini lebih difungsikan kepada aktivitas sehari-hari sehingga lebih mengedepankan kekuatan, ketimbang perlengkapan fitur.

Baca juga: Toyota Luncurkan Avanza dan Veloz Terbaru, Harganya 200 Jutaan

Sedangkan untuk dapur pacunya, Honda Wave 110 Alpha menggunakan mesin 109,1 cc silinder tunggal sistem bahan bakar fuel injection yang mampu menghasilkan power maksimum 8,2 dk dan torsi maksimal 8,4 Nm. Untuk sistem perpindahan gigi atau transmisi manual 4 percepatan.

Awal mula peluncuran motor bebek ini memang menuai banyak reaksi dari masyarakat. Ada yang beranggapan jika Honda Wave 110 Alpha sangat ketinggalan zaman. Namun, di pihak lain, banyak juga yang merespon baik, dikarenakan masyarakat menengah ke bawah sangat membutuhkan jenis motor seperti ini, yang minim fitur, bandel, dan murah. Tapi, Honda kembali meyakinkan masyarakat bahwa motor ini lebih memberikan kenyamanan berkendara.

Bagaimana tidak, Honda Wave 110 Aplha hanya dibanderol sekitar 15 ribu VND atau sekitar 11 jutaan rupiah (kurs 1 won vietnam Rp12.08). Tentu saja itu harga yang relatif terjangkau untuk kelas motor baru.

Untuk saat ini, Honda Wave 110 Alpha sudah resmi mengaspal di Vietnam. Dan rencananya akan dipasarakan juga di beberapa negara asia tenggara lainnya, seperti Thailand dan Filipina. Lantas, apakah motor bebek ini akan masuk di Indonesia juga? Kita lihat saja bagaimana perkembangannya.